Memahami Bayi Lelah


Usia 3 - 12 bulan
Seiring dengan hilangnya pengaruh gerak refleks, bayi-bayi di rentang usia ini memilki kontrol yang makin baik terhadap gerak anggota tubuhnya. Selain lebih terarah, gerakan yang dimilikinya pun makin variatif. Tanda-tanda lelah yang mereka tunjukkan kini juga lebih mudah dikenali daripada usia sebelumnya.
 
Tanda-tanda dia lelah:

  • Rewel dan minta perhatian terus-menerus.
  • Cengeng dan menjerit.
  • Menggosok-gosok matanya.
  • Menarik-narik telinga, hidung atau rambutnya.
  • Menabrak orang atau benda karena sudah tidak fokus.
  • Menguap berulang-ulang.
Anda sebaiknya...
  • Hentikan kegiatan yang sedang berlangsung, baik yang sedang dia lakukan sendiri maupun bersama Anda. Lakukan dengan lembut.
  • Ajak si kecil ke tempat yang agak sepi, misalnya ke kamar tidur, untuk membuatnya lebih tenang. 
  • Periksa kondisi atau  kebersihan tubuh dan bajunya. Jika perlu, ganti bajunya yang kotor atau basah oleh keringat.
  • Letakkan dia di dalam boksnya. Bacakan cerita pengantar tidur sampai si kecil relaks lalu mungkin tertidur.
  • Jika dia tidak mau tidur atau hanya ingin relaks, baringkan dia di sisi Anda dan pandanglah langit-langit kamar bersamanya dalam suasana diam. Sesekali, belai tubuhnya, pandang matanya dan tersenyumlah padanya.
Bila terabaikan...
Si kecil akan tampak sangat manja pada Anda atau pengasuhnya. Dia mungkin ingin digandeng atau digendong terus dan tetap rewel walau Anda sudah membujuk dan menggendongnya berkeliling. Bahkan, dia bisa berontak di dalam gendongan Anda sambil menggeleng-gelengkan kepalanya, melempar mainan dan menolak makanan yang ditawarkan padanya. Pendeknya, dia tidak senang dengan  apapun yang Anda lakukan untuk menghibur atau membuatnya nyaman. Wah, jangan sampai ini terjadi ya, Bunda. (DEN)

Foto: 123RF

Baca juga:
Menenangkan Bayi Rewel
Tanda Bayi Lelah
Anak Lelah, Tapi Tidak Mau Tidur

 





Video

Lindungi Anak dari Kejahatan Pedofilia


Polling

Memahami Bayi Lelah

Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia