Hati-hati Konsumsi Pemanis Buatan Saat Hamil

Senang mengudap makanan atau minuman manis? Sebaiknya, kurangi kebiasaan ini ketika Anda hamil. Apalagi, jika makanan atau minuman yang Anda konsumsi ternyata mengandung pemanis buatan.

Penelitian Statens Serum Institut di Copenhagen, Denmark, mengungkapkan bahwa ada hubungan antara konsumsi pemanis buatan dengan kelahiran prematur.

Menurut salah satu peneliti, Dr. Thorhallur I Halldorsson, pemanis buatan seringkali bersembunyi di balik produk kemasan berlabel sehat atau minuman diet yang mengandung soda.

Kandungan pemanis buatan inilah yang seringkali memicu tekanan darah tinggi pada wanita hamil dan meningkatkan risiko bayi lahir prematur. Penelitian ini menemukan fakta bahwa wanita hamil yang minum satu porsi soda per hari memiliki risiko 38 persen lebih tinggi untuk melahirkan prematur dibanding mereka yang tidak mengonsumsi soda sama sekali.

Dan disebutkan pula bahwa 5 persen dari total 60.000 responden wanita hamil di Denmark, diketahui melahirkan sebelum usia kehamilannya menginjak 37 minggu akibat konsumsi pemanis buatan dalam jumlah berlebih.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia