20 Permainan Mengasah Keterampilan Anak

ide permainan anak balita

Tidak perlu khawatir, jika Anda sering merasa kekurangan waktu untuk mengajak anak bermain. Bermain bersama anak bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja, seperti beberapa ide permainan berikut ini, yang bisa Anda jadikan referensi.

1. Saat mengajak anak mandi.
Ide permainan: Kuda-kudaan. Minta anak
naik ke punggung Anda seolah-olah Anda kuda saat akan ke kamar mandi. Sebelum berjalan, tanya anak, “Mau pergi ke mana? Ke kamar mandi? Tolong beri tahu, ya, arahnya, belok ke kiri atau kanan.” Sebelum sampai kamar mandi, berkelilinglah dulu agar anak menunjukkan arah kiri, kanan, atau lurus.

Ternyata bisa: Mengenalkan alat transportasi, motorik kasar, arah jalan, dan kemampuan bahasa.

2. Saat mau mandi.
Ide permainan: Tarian handuk. Taruh handuk ukuran tidak terlalu besar di kepala, bahu, atau disampirkan di leher. Atau, putar-putar handuk ke kiri dan kanan, lempar ke atas, dan tangkap, lilit handuk menyerupai ular, lalu gerakkan tubuh ke sana ke mari sambil menyanyikan lagu Bangun Tidur atau lagu apa saja yang disukai anak.

Ternyata bisa: Menggali imajinasi, melatih motorik kasar, dan mengasah emosi.

3. Saat di depan cermin kamar mandi.
Ide permainan: Melukis kaca. Caranya, buka mulut, embuskan napas beberapa kali hingga embun terkumpul di kaca. Atau, jika mandi pakai air panas, embun otomatis akan terkumpul di kaca. Dengan jari, ajak anak menggambar hati, happy face, atau apa saja di atas embun.

Ternyata bisa: Menggali imajinasi, motorik halus, dan mengenalkan ilmu pengetahuan sederhana.

4. Saat di kamar mandi.
Ide permainan: Simsalabim busa-busa. Penuhi ember atau bathtub dengan air, lalu bubuhkan sabun cair. Minta anak mengucek-ucek. Saat muncul gelembung busa, katakan, “Simsalabim!” Tunjukkan ke anak bahwa busa bisa diambil, diletakkan di wadah, atau ditempelkan di wajah, tangan, dan di mana saja.

Ternyata bisa: Mengenalkan ilmu pengetahuan, kreativitas, dan pengamatan.

5. Saat listrik padam.
Ide permainan: Sinar menari-nari. Ambil senter, dan beri tahu anak cara menyalakannya. Lalu katakan, “Arahkan sinar ke atas, ke bawah, kiri, kanan, depan, belakang, dan samping. Gerakkan senter pelan-pelan, cepat, dan cepat sekali....” Di ruangan akan tampak sinar bergerak-gerak, seperti sedang menari.

Ternyata bisa: Mengasah motorik halus, imajinasi, belajar arah dan tempat, dan melatih anak agar tidak takut saat gelap.

6. Saat membersihkan telinga.
Ide permainan: Tebak angka. Ambil cotton bud bersih, dan basahi salah satu ujungnya. Lalu, buat angka di telapak tangan anak yang biasanya akan membuat ia kegelian. Tanya, angka berapa yang barusan dibuat? Apakah tadi ia merasa basah atau kering?

Ternyata bisa: Mengenalkan benda basah dan kering, dan mengenalkan angka.

Baca juga:10 Ide Permainan Sensori Sederhana untuk Anak 1-3 Tahun

7. Saat makan
Ide permainan: Air atau bumi. Saat menikmati sayuran, minta anak menebak, sayuran berasal dari air atau darat. Lakukan juga saat makan ikan, daging, dan sebagainya.

Ternyata bisa: Mengenalkan pengetahuan dan jenis-jenis makanan.

8. Saat minum pakai gelas plastik
Ide permainan: Sewaktu minumnya habis, minta anak menggelindingkan gelas plastik di lantai. Ambil lagi gelasnya, dan ulangi. Semakin jauh gelas menggelinding, semakin hebat!

Ternyata bisa: Melatih motorik.

9. Saat di dekat jemuran.
Ide permainan: Kering dan basah. Mulailah dengan mengatakan, “Kelihatannya baju Mama yang tipis dan berwarna merah sudah kering. Tapi celana jeans Papa yang tebal masih basah, ya.” Katakan itu sambil menyentuh benda-benda yang dimaksud. “Coba pegang celana birumu yang tebal dan kemejamu yang tipis itu. Apakah keduanya sudah kering, atau masih basah?” Terus lakukan permainan dengan menyentuh benda-benda dan mengatakan, yang tipis cepat kering, yang tebal lama basah.

Ternyata bisa: Melatih indra peraba, mengenalkan pengetahuan basah dan kering.

10. Saat sedang sakit pilek.
Ide permainan: Tisu lipat lucu. Saat anak pilek dengan satu boks tisu di sampingnya, cobalah utak-atik tisu menjadi bentuk-bentuk lucu. Pastikan kedua tangan bersih sebelum melakukannya. Ajak anak melipat tisu menjadi segiempat, segipanjang, segitiga, perahu, bola, dan biarkan ia melipat sesuai keinginannya.

Ternyata bisa: Mengasah imajinasi, motorik halus, dan mengenal bentuk.

Baca juga: 7 Permainan Membuat Anak Lebih Aktif


Topic

#balita #pengasuhananak #parenting #parentingstyle

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed