Resep: Stuffed Banana Toast
Pisang selalu menjadi buah favorit anak-anak. Manis, creamy, dan lunak, sehingga mudah dikonsumsi anak-anak. Pisang juga enak diolah menjadi aneka makanan dan minuman. Dari pisang goreng, banana cake, nagasari, sampai smoothie pisang, semuanya enak!
Pisang juga enak diolah menjadi Stuffed Banana Toast, yang cocok untuk menu sarapan atau brunch keluarga Anda. Selain lezat, makanan ini juga mengenyangkan perut. Awali hari Anda dengan menu lezat ini.
Resep Stuffed Banana Toast di bawah ini bisa menjadi referensi Anda. Selamat mencoba!
Bahan:
2 buah pisang raja/cavendis, tua dan matang
1 sdm madu
50 g kacang almond panggang, cincang
4 lembar roti tawar putih, tebal 2 cm
2 butir telur, kocok
100 ml susu cair
2 sdm mentega
1 sdm gula bubuk
Cara membuat:
1. Kupas pisang, potong-potong 1 cm. Dalam mangkuk besar, campur pisang, madu, dan kacang almon, aduk rata.
2. Bagi campuran pisang madu menjadi 2, taruh di atas 2 lembar roti, ratakan, lalu tutup masing-masing dengan selembar roti.
3. Campur telur kocok dan susu cair. Masukkan sandwich pisang ke dalam campuran telur-susu hingga seluruh permukaannya basah.
4. Panaskan wajan datar di atas api sedang, beri 1 sdm mentega, biarkan leleh. Taruh sandwich di atasnya, masak setiap sisinya 3-4 menit hingga kecokelatan, angkat.
5. Potong diagonal masing-masing sandwich menjadi 4. Taruh di atas piring saji, taburi atasnya dengan gula bubuk, sajikan hangat.
Baca juga:
8 Jenis Pisang dan Cara Mengolahnya
Resep: Ladybug Pancake
Resep: Tumis Selada Air
Topic
#resepkeluarga #tipmemasak #nutrisikeluarga