Resep: Dory Popcorn
Ikan dori yang lembut berbalut tepung renyah yang yummy. Selain nasi, kentang goreng juga bisa dijadikan pelengkap.
Bahan:
- 200 gram ikan dori fillet, potong kotak kecil
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- ½ sendok teh garam
- Minyak untuk menggoreng
Bahan pencelup:
- 150 mililiter air es
- 100 gram tepung terigu
- 1/8 sendok teh merica bubuk
Bahan pelapis:
- 200 gram tepung terigu
- 25 gram tepung beras
- 1/4 sendok teh bubuk bawang putih
- ½ sendok teh garam
- 1/2 sendok teh baking powder
Cara membuat:
- Lumuri ikan dori dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan selama 10 menit. Sisihkan.
- Siapkan bahan pencelup, aduk merata. Sisihkan.
- Campur semua bahan pelapis, sisihkan.
- Celupkan ikan ke dalam bahan pencelup, kemudian gulingkan ke atas bahan pelapis hingga seluruh permukaan ikan terlapisi. Lakukan hingga semua potongan ikan habis.
- Goreng dengan minyak panas dan banyak hingga berwarna keemasan. Angkat, tiriskan.
- Pindahkan ke wadah makan, lengkapi dengan nasi atau kentang, serta sayuran rebus.
Untuk menambah cita rasa, Anda dapat menyiramkan saus BBQ siap pakai. Atau, sebagai bahan cocolan, siapkan mayones dalam wadah yang terpisah. Beri potongan keju untuk ekstra gurih dan gizi.