Menu Bekal Anak Sekolah untuk Satu Minggu
Anak-anak sudah mulai menjalani pembelajaran tatap muka (PTM), setelah hampir 2 tahun belajar dari rumah. Rutinitasnya mulai kembali berubah. Mereka harus bangun lebih pagi, bersiap sekolah. Rutinitas Mama juga berubah, harus menyiapkan bekal sekolah anak.
Agar anak makin semangat belajar di sekolah, bawakan Masakan Sendiri Untuk Bekal Anak. Satu-dua hari, ide menu bekal mungkin tidak jadi masalah bagi Anda. Tapi, bisa saja beberapa hari kemudian Anda mulai bingung mencari ide akan membawakan apa lagi.
Sebaiknya buat rencana bekal anak selama satu minggu. Buat variasinya, dan pastikan mengandung gizi seimbang, mudah dikonsumsi dan dihabiskan anak di waktu istirahat yang tidak panjang selama PTM ini.
Baca juga: Nutrisi 6 Jenis Bekal Makanan Anak
Berikut ide bekal sehat sekolah anak selama satu minggu, ya, Ma dan Pa…
Senin
Aneka potongan buah segar dan sayuran rebus sebagai finger food. Lengkapi dengan saus pencelup dari yogurt atau cottage cheese.
Cara mengemas: Agar tidak berubah warna, bubuhi irisan buah dengan sedikit air jeruk lemon dan madu. Saus celup dikemas terpisah dalam wadah berukuran cukup besar. Jangan lupa bawakan garpu untuk mengambil potongan buah/sayur dan mencelupkannya ke saus. Untuk ide lainnya, cek Variasi Bekal Buah untuk Anak ini, ya.
Selasa
Puding buah homemade dengan saus susu atau yogurt. Puding buah bisa Anda buat dengan susu, jus buah, atau air bening sehingga transparan dan tampak buah-buahnya.
Cara mengemas: Pisahkan saus dari puding dan baru dicampur sesaat sebelum dimakan. Bila ingin disajikan dalam keadaan dingin, masukkan icepack ukuran kecil ke dalam tas kotak bekalnya. Jangan lupa ingatkan si kecil bahwa benda ini tidak boleh dimakan.
Baca juga: Pilihan Bekal Sehat untuk Anak
Rabu
Crackers, pancake, atau bagel dengan olesan krim keju, selai almond, selai buah, selai cokelat-hazelnut, atau selada tuna.
Cara mengemas: Pilih wadah bekal yang kedap udara agar makanan terjaga kesegaran dan kerenyahannya.
Kamis
Kebab terdiri dari potongan keju, buah, sayur, telur puyuh rebus, daging ayam/udang rebus, atau tofu. Jika menggunakan tusukan kebab, jangan lupa ditumpulkan dulu.
Cara mengemas: Jangan memasukkan makanan dalam keadaan masih panas ke dalam wadah bekal. Uap air dapat mengubah tekstur, bahkan rasa makanan. Bila ada saus, tempatkan dalam wadah tersendiri.
Bacajuga: Ide Bento Bekal Sekolah Anak
Jumat
Lasagna/pizza mini dengan topping buah atau tomat dan sayuran lainnya, seperti brokoli, paprika, kacang polong. Anda bisa membuat sendiri saus tomat untuk pizza dalam jumlah banyak, lalu menyimpannya di di lemari es, sehingga Anda tidak perlu bolak-balik membuat.
Cara mengemas: Bila anak ingin makan dalam keadaan hangat, tempatkan dalam wadah bekal dengan lapisan dalam yang terbuat dari stainless steel –mampu menjaga makanan tetap hangat selama kurang lebih enam jam.
Baca juga:
Masakan Sendiri untuk Bekal Anak
Manfaat Menyiapkan Bekal Anak
4 Ide Siapkan Menu Bekal Sekolah Anak
Manfaat Menyiapkan Bekal Anak
Pilihan Bekal Sehat untuk Anak
Foto: 123 RF
Updated: Januari 2022
Topic
#resep #usiasekolah #nutrisi