Cara Tangani Perbedaan Pola Asuh Anak
Memiliki perbedaan pola asuh dengan pasangan memang bisa memicu konflik. Lakukan beberapa hal berikut ini bila Mama dan Papa memiliki perbedaan pola asuh anak:
- Tahan diri. Jangan sampai Anda berdua bertengkar di hadapan anak.
- Duduk bersama dan bicarakan. Anda dan pasangan harus membuat kesepakatan tentang segala keputusan yang berkaitan dengan si kecil. Jangan sampai pendapat Anda bertentangan sehingga membuat anak-anak bingung harus menuruti yang mana.
- Saling mendukung. Jika Papa sudah membuat suatu keputusan, maka Mama harus memberi dukungan. Ini akan membuat si kecil menyadari bahwa kedua orang tuanya memiliki suara yang sama.
- Lakukan penerapan disiplin secara bergantian antara Mama dan Papa. Karena masing-masing memiliki gaya pengasuhan sendiri, sebaiknya terapkan secara bergantian. Jika diterapkan bersama, akan rentan menimbulkan konflik. Tak ada gaya pengasuhan yang benar atau salah. Tetapi hanya caranya yang berbeda.