Gejala Alergi Pada Bayi

Alergi adalah respon berlebihan tubuh terhadap zat tertentu di lingkungan sekitar bayi. Jika salah satu orangtua punya alergi, maka ada 30 persen kemungkinan anaknya juga menderita alergi, jika kedua orangtua yang punya alergi maka kemungkinan anak juga alergi adalah 50 persen.

Gejala alergi dan batuk pilek akibat virus memang mirip. Tapi, batuk-pilek yang disebabkan oleh virus biasanya akan berangsur membaik dalam waktu 2 minggu. Pada alergi, batuk-pilek akan terus menetap selama si kecil masih terpapar penyebab alergi.

Batuk-pilek juga biasanya menampakkan gejala beberapa hari sebelum ‘sakit betulan’, sedangkan pada alergi biasanya si kecil langsung batuk-batuk atau pilek begitu terkena allergen. Anda mungkin juga bisa melihat pola, misalnya anak selalu bersin-bersin dan batuk pilek tiap kali habis bermain di karpet atau ruangan berkarpet, bisa jadi ia alergi debu dan tungau.

Selain bersin-bersin dan batuk-pilek, gejala alergi lainnya adalah mata nampak berair dan anak juga merasa gatal-gatal.

Kalau memang dipastikan penyebab anak Anda bolak-balik sakit adalah alergi, cara menjaganya tetap sehat tentu dengan mengenali penyebab alerginya dan menjauhkan dia dari zat tersebut.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia