Usia Anak Konsumsi Makanan Padat



Saat 6 bulan! Saatnya makan makanan padat pertama bagi anak. Meski antusias, banyak mama yang bingung soal makanan padat pertama anak ini. Mana yang harus diberi lebih dulu, bubur tepung, pure buah, atau pure sayur? Sebagian mama menganggap bahwa anak sebaiknya diberikan pure sayuran untuk pertama kalinya. Katanya, hal ini akan membuat anak akan lebih menyukai sayuran ketika besar nanti. Sebaliknya, jika pure buah yang diberikan pertama kali, anak akan condong lebih menyukai rasa manis (mayoritas buah-buahan yang diberikan pada bayi berasa manis!) dan cenderung menolak sayuran yang memiliki rasa pahit.

Menurut dr. Ariani Dewi Widodo, SpA dari Tania Kid’s Center, makanan padat yang sebaiknya diperkenalkan pertama kali adalah bubur susu halus/encer. Frekuensinya cukup 1 kali sehari agar usus tidak ‘kaget’ dan malah jadi ‘mampet’ serta susah BAB. Setelah anak terbiasa dengan makanan padat, buah dan sayuran bisa diberikan. Buah dan sayur mengandung banyak vitamin dan mineral yang mendukung pertumbuhan anak. Berikan buah dan sayuran secara bervariasi untuk memberi pengalaman rasa dan tekstur pada bayi. Meski begitu, bukan berarti Anda harus memberi menu yang berbeda-beda setiap hari, lho.

Berikan satu jenis makanan yang sama selama beberapa hari agar ia bisa kenal dan beradaptasi dengan rasanya. Setelah itu, barulah ganti dengan jenis makanan yang lain. Satu hal yang juga perlu diperhatikan adalah pastikan Anda memilih makanan yang kaya zat besi. Memasuki usia 6 bulan, cadangan zat besi di dalam tubuh anak mulai menurun, sehingga ia membutuhkan asupan dari luar. Zat besi bisa diperoleh dari bayam, sereal yang diperkaya zat besi, serta daging atau unggas.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia