Bersihkan Alas Main Anak
Memang penggunaan alas untuk anak bermain sangat berguna agar anak tidak batuk atau pilek karena dinginnya lantai, dan terhindar dari debu yang ada di lantai. Namun jangan lupa untuk selalu membersihkan alas main ini secara rutin, Ma.
Matras Busa
Alas yang empuk ini bisa Anda bersihkan dengan menggunakan sabun dan air bersih. Bila ada noda, Anda bisa menggunakan air hangat atau panas dan deterjen. Namun bila terkena percikan minyak, gunakan sabun cuci piring untuk membersihkannya.
Karpet
Alas ini rentan menyimpan debu dan kotoran. Agar anak bebas bermain di atas karpet dan tetap sehat, rawat dan bersihkan dengan cara ini:
Matras Busa
Alas yang empuk ini bisa Anda bersihkan dengan menggunakan sabun dan air bersih. Bila ada noda, Anda bisa menggunakan air hangat atau panas dan deterjen. Namun bila terkena percikan minyak, gunakan sabun cuci piring untuk membersihkannya.
Karpet
Alas ini rentan menyimpan debu dan kotoran. Agar anak bebas bermain di atas karpet dan tetap sehat, rawat dan bersihkan dengan cara ini:
- Gunakan mesin penyedot debu untuk membersihkan karpet minimal 3 kali seminggu.
- Karpet dicuci bersih dengan menggunakan sabun khusus untuk karpet setidaknya 6 bulan sekali. Atau Anda bisa meminta jasa binatu untuk mencucinya.
- Ubah posisi karpet 2-3 bulan sekali. Putar karpet sedemikian rupa sehingga bagian yang sering terinjak atau dilewati orang bisa berganti posisi.
- Bau apek karpet dapat diatasi dengan memercikkan sedikit baking soda ke atas karpet. Tunggu 30 menit, kemudian baru dibersihkan dengan menggunakan penghisap debu.
- Untuk mengatasi bau yang lebih tajam, buat larutan campuran cuka dengan air dengan perbandingan 1:4. Gunakan lap bersih yang sudah dibasahi dengan larutan air cuka tadi. Jangan digosok.