Klub Renang untuk Anak

Belajar renang di klub, anak tidak hanya diajari teknik berenang. Tergantung dari usia dan kemampuan awal anak, ia mungkin akan diajari membangun kepercayaan diri di dalam air dan keamanan saat berada di air, teknik bernapas, dan tentu saja berbagai gaya berenang seperti gaya bebas, dada, punggung dan kupu-kupu.

Jika sudah menguasai semua teknik renang dan anak memang menampakkan minat yang cukup tinggi, ia bisa lanjut berlatih untuk berkompetisi dan mengikuti pertandingan antar klub dalam kelompok umurnya. Atau, ia mungkin tertarik untuk beralih ke olahraga air lain, seperti renang indah atau polo air?

Belajar di mana?
Sekolah Renang Pari Sakti
Stadion Renang Senayan Jakarta
Kolam Renang Bulungan Jakarta
Telp. 081584617883, 0818766482
Klub renang ini sering menjadi juara di kejuaraan renang antar klub Jakarta dan sekitarnya. Tidak heran, karena pemilik dan pelatih Pari Sakti adalah Radja Nasution, yang kelima anaknya pernah menjadi atlet renang andalan Indonesia di tingkat internasional. Kini, dua anaknya, yaitu Kevin Rose dan Akbar yang sudah pensiun sebagai atlet, ikut terjun sebagai pelatih di klub ini bersama sang papa.

Baruna Swimming Club
Kolam Renang Bulungan Jakarta
Kolam Renang Marinir Cilandak Jakarta
Telp. 021-9115 3863, 9644 6669, 0819705819, 0816817656

Perkumpulan Renang Elfira Swima Gemilang
Jakarta: Stadion Renang Senayan, Telp. 021-9120478
Surabaya: Kolam Renang Bumimoro, Telp. 031-3812669
Bandung: Kolam Renang Karang Setra Hotel Horizon, Telp. 022-6017963, 7204210

Anak Air Swim School
Jl. Kebagusan Raya no. 9, Jakarta Selatan
Telp. 021-99250753
Di sini tersedia kursus renang untuk anak dari berbagai tingkatan usia, mulai dari usia 4 bulan. Setelah anak mencapai kemahiran tertentu, ia bisa belajar bidang olahraga air lainnya, seperti polo air, renang indah, atau berselancar.

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia