Alasan Anak Perlu Minum Air Putih
Tubuh anak yang aktif akan menggunakan dan kehilangan air sepanjang waktu. Jadi, Anda harus mengembalikan cairan tubuh yang hilang dan menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh dengan minum air putih.
Saat beraktivitas, sebaiknya minta anak minum air putih, dan bukan mengonsumsi minuman tinggi gula. Masalahnya, minuman seperti ini banyak dijual di sekitar lingkungan rumah atau sekolah. Padahal, minuman yang mengandung asupan gula tambahan tersebut bisa memicu obesitas.
Menurut dr. Fiastuti Witjaksono, Sp.GK, spesialis gizi klinik dari Universitas Indonesia, tubuh membutuhkan gula rata-rata 5 sendok teh per hari. Jika kebutuhan tersebut sudah tercukupi, sebaiknya anak diberikan air putih untuk memenuhi kebutuhan hidrasinya.
Selain itu, dengan membiasakan anak minum air putih dan mengurangi konsumsi minuman tinggi gula, diharapkan anak tumbuh lebih sehat, plus bebas obesitas.