Faktor Risiko Nyeri Punggung
Ada beberapa faktor risiko nyeri punggung.
Yang paling sederhana adalah posisi tubuh yang kurang benar (ini termasuk posisi berdiri dan duduk). Cobalah berdiri dengan tegak dan duduk dengan penyokong/ sandaran (punggung tidak dibiarkan seperti menggantung).
Yang juga sering dilakukan adalah posisi mengangkat barang yang salah. Kebanyakan dari kita mengangkat barang dari posisi berdiri sambil membungkuk, padahal yang benar adalah harus sambil berjongkok kemudian berdiri. Memakai hak tinggi juga kerap dituding jadi biang keladi karena umumnya saat mengenakan hak tinggi, jalan kita menghentak. Inilah yang akan mempengaruhi bentuk tulang belakang dan membuatnya jadi tidak stabil.
Terakhir (tapi nampaknya paling penting) adalah kegemukan. Hal ini akan memengaruhi proporsi tubuh dan pasti juga akan berpengaruh pada kontur tulang belakang.
Faktor terakhir adalah stres. Meski tak nyata (seperti faktor lainnya), stres bisa menjelma menjadi ketegangan otot di area punggung, demikian seperti dikutip dari situs webmd.