Masalah Sanitasi di Toilet Sekolah Anak
Menurut Direktorat Permukiman dan Perumahan BAPPENAS menunjukkan bahwa di tahun 2012 akses untuk sanitasi yang lebih baik baru menjangkau 58,8% penduduk Indonesia. Artinya lebih dari 40% penduduk masih belum dapat menikmati fasilitas sanitasi yang memadai, termasuk fasilitas toilet di sekolah.
Ini dia beberapa masalah toilet sekolah yang sering ditemui:
- Jumlah toilet tidak cukup
- Tidak tersedia air bersih dalam jumlah yang cukup di dalam bak air
- Tidak ada tempat untuk cuci tangan
- Tidak tersedia tempat sampah yang tutup
- Jamban atau kloset yang tidak bersih dan berbau
- Toilet dengan ventilasi dan pencahayaan yang minim
- Belum tercukupinya peralatan dan bahan pembersih toilet yang benar
Melihat masalah toilet yang ada, gerakan kebersihan perlu dilakukan ini beberapa hal yang harus untuk gerakan sanitasi:
- Komitmen
- Pengguna toilet yang bertanggung jawab
- Desain toilet yang baik atau ideal
- Petugas kebersihan yang bertanggung jawab dan mengenal bahan pembersih toilet yang aman
- Peningkatan kesadaran toilet seperti mengadakan kerja bakti membersihkan toilet seminggu sekali dengan melibatkan siswa-siswi.
Hal ini tentunya sangat penting, terutama kebersihan toilet yang merupakan sebuah tempat yang dibutuhkan bagi manusia. Jangan sampai karena toilet yang kotor dan banyak kuman tersebut akhirnya menimbulkan penyakit dan masalah lainnya pada anak Anda.