Profil Sekolah: Sekolah Perkumpulan Mandiri
Sekolah ini lokasinya sangat dekat dengan rumah saya, sehingga menjadi prioritas ketika mencari Kindergarten untuk Austin (sekarang 6 tahun). Semakin tertarik dengan sekolah ini ketika saya menghadiri open house. Pihak sekolah mempresentasikan keunggulan sekolah ini sebagai satu dari sedikit sekolah yang menerapkan 7 Habits from Franklin Covey. Jika diterapkan sejak dini, 7 Habits akan menghasilkan output sumberdaya manusia yang luar biasa.
Sejak Kindergarten, Austin sudah belajar menggunakan metoda 7 Habits. Misalnya untuk kebiasaan synergize, anak-anak didorong untuk bekerja sama dengan teman-teman dalam mengerjakan proyek. Dalam benak mereka ditanamkan pemahaman bahwa kerjasama dalam kelompok akan membuat pekerjaan mereka semakin mudah dan ringan. Di rumah pun nilai-nilai dalam 7 Habits ini sudah diterapkan Austin. Salah satunya kebiasaan put first things first, atau mendahulukan/memprioritaskan tugas-tugas berdasarkan skala kepentingannya. Jika ada PR, misalnya, Austin dengan sendirinya akan memprioritaskan PR tersebut sebelum bermain.
Sejauh ini anak-anak saya sangat menikmati bersekolah di SPM. Arianna, si bungsu yang sekarang duduk di Kindergarten 1, senang karena kegiatannya di Kindergarten sangat banyak dan merangsang kreativitasnya. Setiap hari selalu ada saja art & craft yang ia lakukan. Saya saja sampai heran, kok bisa para gurunya itu tak pernah kehabisan ide?
(Astra Kusnohardjo, mama dari Austin Sim kelas 1 dan Arianna Sim kelas Kindergarten 1 SPM)