Jalan-Jalan Ke Museum dan Galeri



Apakah persamaan galeri seni dan museum? Keduanya berisi koleksi benda yang bisa jadi tidak ramah anak. Untuk beberapa orang, pergi ke galeri seni atau museum terkesan serius, aneh, suram, bahkan menyeramkan. Mungkin itu dulu, ya, Ma dan Pa!
 
Sekarang sudah banyak museum di Indonesia yang menarik untuk dikunjungi. Galeri seni yang terbuka untuk keluarga juga ada, dan siapa tahu lokasinya tak jauh dari tempat tinggal Anda! Selain mengajak anak-anak belajar mengapresiasi seni sekaligus membuka cakrawala mereka, playdate di tempat semacam ini juga akan jadi kenangan yang sulit untuk dilupakan!
 
Tapi, ingat, patuhi semua peraturan di museum dan galeri seni, ya. Protokol kesehatan juga tetap harus ditaati.
 
Baca juga: Ke Museum, Yuk, Nak!

Berikut ini kegiatan yang bisa Anda ciptakan untuk anak bersenang-senang di museum dan galeri seni:

Daftar A-B-C
Lakukan kegiatan sederhana, seperti membuat daftar benda yang dilihat atau judul karya seni yang ada berdasarkan abjad. Datangi setiap bagian tanpa terburu-buru. Ajak anak-anak berbincang tentang 2-3 benda yang ada di museum dengan sedikit lebih mendalam. Gunakan buklet atau kartu keterangan sebagai referensi. Anda bisa membuat target 10 benda atau berapa pun yang bisa dilakukan dalam waktu 30 menit. Setelah daftar dikumpulkan, mereka bisa bercerita tentang kunjungan hari itu di taman terbuka, kafe, atau bahkan kedai es krim terdekat. Untuk yang ini, pasti anak-anak bersemangat!

Bayangkan (Bermain dengan Imajinasi)
Berhenti di satu display dan minta setiap anak menyebutkan satu kata yang terlintas di benaknya tentang benda tersebut. Para orang tua yang ikut playdate juga boleh ikut ‘bermain’.

Coba, Yuk!
Beberapa museum menyediakan kegiatan interaktif yang bisa Anda gunakan untuk bersenang-senang bersama para anak. Apalagi saat ada pameran atau event khusus. Cek di website atau media sosial museum atau galeri, biasanya tertera apa saja aktivititas dan program acara di sana.
 
Kegiatan atau pameran kurang menarik minat anak? Anda bisa keluarkan kamera (atau telepon genggam) dan ciptakan berbagai adegan selfie di sudut-sudut unik. Siapa yang ekspresinya paling lucu, boleh memilih sudut foto berikutnya.

Baca juga:
7 Museum Unik di Dunia
Mengenal Jenis Tranportasi di Museum Angkut
Cara Menyenangkan Ajak Anak Berkreasi Seni dan Prakarya
Begini Cara Ajak Anak ke Pameran Seni
Cara Memperkenalkan Seni pada Anak
 
Foto: FOTOSEARCH
Updated: Juni 2022
 


Topic

#usiasekolah #parenting #parentingstyle #libursekolah

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia