Sukses Road Trip Bersama Balita


 

Menjelang liburan akhir tahun, Anda tentu sudah bisa membayangkan betapa mahalnya harga tiket pesawat. Ditambah lagi, si kecil sudah harus membayar tiket sendiri karena usianya sudah lebih dari 2 tahun. Berniat beralih ke kereta api juga harganya sudah tinggi dan ketersediaan tiketnya terbatas. Maka, perjalanan dengan mobil pribadi bisa menjadi pilihan yang ramah untuk keluarga Anda. Anda bisa menyebutnya sebagai road trip.
 
Namun, saat mendengar kata road trip, barangkali terbesit kekhawatiran di benak Anda, seperti bagaimana bila si kecil rewel? Apakah ia akan nyaman? Apakah ia tidak akan kelelahan?
 
Kiat berikut bisa membantu Anda untuk menyukseskan road trip akhir tahun Anda bersama si kecil.
 
Sulap Mobil
Sulap mobil Anda menjadi tempat yang memfasilitasi kebutuhan si kecil. Pastikan si kecil duduk di car seat dengan aman. Sediakan rak di dalam mobil untuk menyimpan minuman dan snack favoritnya. Sediakan pula mainan dan buku favoritnya agar ia tidak bosan selama perjalanan. Bawalah kasur lipat yang muat di kabin belakang mobil apabila Anda harus istirahat di perjalanan.
 
Mobil Berstamina
Tidak ada yang mengharapkan hal buruk terjadi. Minimalisir risiko masalah kendaraan Anda dengan memastikan oli, aki, AC, rem, gas, kopling, kaca wiper, serta elemen penting lainnya bekerja optimal. Sediakan ban cadangan dan peralatan seperti dongkrak, kunci, tang, atau obeng bila diperlukan. Jangan lupa pastikan nitrogen roda kendaraan Anda cukup. Mobil yang berstamina baik akan membuat perjalanan Anda lancar.
 
Pelajari Rute
Beberapa rute menuju kota wisata cenderung padat pada liburan akhir tahun. Maka, Anda perlu memelajari rute perjalanan terlebih dahulu. Bila memungkinkan, temukan jalan alternatif. Anda bisa juga memelajari kapan lalu lintas diprediksi padat dan kapan diprediksi lancar sehingga dapat menentukan waktu perjalanan Anda.
 
Periksa Car Seat
Ini adalah benda yang sangat penting. Jangan sampai Anda memasang car seat terlalu longgar atau terlalu ketat. Pastikan si kecil nyaman dan aman di car seat-nya dan tidak tergoncang saat mobil mengerem atau melewati jalan yang tidak rata. Gunakan car seat yang sesuai dengan usia anak.
 
Karaoke Sepanjang Jalan
Siapkan playlist lagu favorit anak Anda dan bersiaplah menyanyi bersama sepanjang jalan untuk tetap menghiburnya. Anda bisa memutar lullaby saat si kecil terlihat mengantuk. Matikan musik apabila si kecil mulai tertidur.
 
Main Ala Petualang
Siapkan sebuah teropong mainan untuknya. Bersiaplah bermain seperti seorang petualang selama perjalanan. Minta ia menemukan di mana gunung menggunakan teropongnya. Ini akan menyenangkan untuknya.
 
Manajemen Screen Time
Saat mainan, buku, serta musik tak dapat mengatasi rasa jenuhnya sehingga ia mulai rewel, saatnya Anda memberikan screen time. Bawa beberapa DVD yang bisa ia tonton di dalam mobil. Namun, tetaplah konsisten pada manajemen screen time yang sudah Anda buat. Misal, si kecil hanya boleh menonton selama 1 jam dalam sehari dengan dicicil setiap 10 menit dengan jeda selama 20 menit di tiap sesi.
 
Sering Istirahat
Duduk berjam-jam di car seat akan membuat si kecil lelah.  Anda mungkin berpikir untuk terus mengegas kendaraan Anda sampai tujuan dan berpikir, “Kapan sampainya kalau kebanyakan istirahat?”. Namun sebaiknya singkirkan pikiran ini. Si kecil butuh istirahat. Ia perlu aktivitas fisik sejenak sebelum kembali duduk. Anda bisa mampir ke rest area, resto, atau tempat wisata yang memang berada di tepi jalan.
 
Tetap Kenyang
Bila jadwal makan tiba, sebaiknya Anda berhenti di tempat makan. Pastikan perut balita Anda terisi dan ia tidak kelaparan. Lapar akan membuatnya lebih rewel dan mudah marah.
 
Menginap, Bila Perlu
Bila Anda belum sampai di lokasi tujuan sampai malam hari, pertimbangkan untuk menginap semalam. Ini berguna untuk me-rechage energi seluruh anggota keluarga.
 
Briefing
Sebelum berangkat, sebaiknya Anda melakukan briefing terlebih dahulu dengan si kecil. Lakukan dengan santai. Ceritakan Anda akan membawanya ke mana, ada apa saja di sana, apa yang bisa ia lakukan, dan akan bertemu dengan siapa saja. Ceritakan hal-hal menarik untuk membuatnya semangat. Tak lupa sampaikan bahwa ia akan menempuh perjalanan dengan mobil selama beberapa jam. Namun, sampaikan pula agar ia tetap tenang karena sepanjang perjalanan ia bisa melihat pemandangan yang indah.
 
Baca juga:
10 Kiat Sukses Liburan dengan Anak Berkebutuhan Khusus
15 Hal Ini Bisa Dipelajari Anak Saat Berlibur
Ajak Anak Berlibur ke 4 Lokasi Wisata Memetik Buah
4 Rekomendasi Camping Mewah Buat Liburan
6 Lokasi Liburan Seru Untuk Anak
 
(LELA LATIFA)
FOTO: FREEPIK

 

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia