Do It Together : Tas Rumbai


Yuk, ajak anak membuat tas rumbai berbahan dari karton bekas susu dan sereal!

BAHAN:
  • Kotak sereal berukuran sedang atau besar
  • Kertas krep warna-warni
  • Gunting
  • Double tape
  • Pelubang kertas
  • Kaos bekas
  • Kertas kado atau kertas karton warna-warni
  • Cat akrilik

CARA MEMBUAT:
1. Gunting bagian atas kotak sereal hingga bagian atas kotak hilang.
2. Gunting kertas krep dengan lebar 3-4 cm. Lipat kertas krep beberapa kali, kemudian gunting bagian bawahnya untuk membentuk rumbai. Jangan menggunting seluruh kertas hingga ke sisi atas. Sisakan sekitar 1 cm bagian atas yang tidak tergunting.
3. Buka lipatan kertas krep, tempelkan double tape pada bagian atas kertas krep. Tempelkan mengelilingi kotak sereal.
4. Ulangi langkah di atas hingga seluruh permukaan kotak sereal terlapisi kertas krep.
5. Gunakan pelubang kertas untuk membuat lubang tali pada bagian atas kiri dan kanan kotak sereal.
6. Gunting kaos yang sudah tidak terpakai membentuk tali. Ikat dan simpul tali kaos pada lubang yang sudah dibuat.

Sumber: Weekend Workshop (WEWO), wewocraft.com, instagram: @wewocraft


 


Topic

#CraftAnak

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia