8 Cara Tepat Minum Teh


Meski memiliki manfaat bagi kesehatan, teh yang dikonsumsi dengan cara kurang tepat tak akan memberi manfaat yang signifikan. Perhatikan ini ketika mengonsumsi teh:
  • Perhatikan suhu air yang digunakan untuk menyeduh. Sebaiknya gunakan air bersuhu 80 hingga 90 ºC.
  • Jika menggunakan air keran, sebaiknya didihkan dulu lalu tunggu suhunya turun hingga suhu yang disarankan.
  • Teh sebaiknya dikonsumsi saat hangat agar kandungan bermanfaat didalamnya mudah diserap tubuh.
  • Tambahkan lemon atau buah-buahan yang mengandung vitamin C untuk meningkatkan penyerapan katekin.
  • Ganti gula dengan madu atau buah-buahan manis untuk dicampur ke dalam teh agar anak-anak tak mengonsumsi terlalu banyak gula.
  • Teh sebaiknya tidak didiamkan terlalu lama karena dapat menimbulkan rasa yang kurang nikmat.
  • Teh dengan lemon sebaiknya tidak menggunakan gelas berbahan logam (termasuk stainless steel).
  • Hati-hati mengonsumsi teh panas di dalam gelas plastik. Lapisan plastik dapat hancur dan tertenggak. (foto: 123rf)

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia