Kebiasaan Anak Minum Air Dingin

Sebenarnya, kebiasaan mengonsumsi minuman yang dingin bukan merupakan kebiasaan buruk. Mama tidak perlu terlalu cemas, sebab makanan dan minuman bersuhu dingin yang ada di kerongkongan dalam waktu singkat akan berubah sesuai atau sama dengan suhu tubuh.

Jadi, dinginnya makanan atau minuman di dalam tubuh hanya sekejap sifatnya! Juga, kebiasaan mengonsumsi minuman dingin tidak akan membuat si kecil gemuk, kecuali ia mengonsumsi minuman bersoda atau minuman manis lainnya.

Bagaimana pun, minuman bersoda memang tidak baik untuk anak (dan juga orang dewasa), apakah minuman tersebut memang dikonsumsi dalam keadaan dingin atau tidak dingin. 

Konsultan: Dokter spesialis anak, dr. Purnamawati S. Pujiarto, Sp.AK, MMPed

 





Follow Us

angket

Most Popular

Instagram Newsfeed

@parentingindonesia