Kapan Anak Boleh Konsumsi Yogurt?
Kata siapa yogurt tak boleh diberikan untuk anak? Nyatanya, yogurt sudah bisa dikonsumsi oleh anak mulai dari usia 1 tahun, lho.
Minuman yang merupakan hasil fermentasi susu ini memiliki kandungan gizi dan manfaat yang tak jauh berbeda dengan susu. Yogurt mengandung vitamin A, B1, B2, B12, D, E, mineral, protein serta probiotik (Lactobacillus bulgaricus dan Streptococus thermopilus) yang membantu sistem pencernaan tubuh.
Kandungan gizi ini membuat yogurt dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan gigi, menjaga sistem kekebalan tubuh dan mencegah gangguan pencernaan.
Salah satu kelebihan yogurt dibanding susu adalah rasanya yang segar dan tidak membuat eneg.
Anak tak suka dengan rasanya yang masam? Campurkan yogurt dengan aneka buah-buahan manis dan segar, atau pilih yogurt dengan rasa buah yang kini banyak ditawarkan di pasaran.