Kursus Batik Untuk Mama
Sejak diresmikan sebagai warisan budaya oleh UNESCO dan dirayakan setiap tanggal 2 Oktober, batik pun menjadi tren. Mulai dari anak sekolah hingga pekerja kantor ramai ramai memakai batik. Pernahkah Mama terpikir untuk membuat batik sendiri? Memang, sepertinya proses membatik terlihat rumit, namun semua itu bisa dipelajari. Dengan belajar membatik berarti Mama telah ikut melestarikan kebudayaan, kan? Manfaat lainnya adalah melatih kesabaran dan ketelatenan – dua hal yang sangat diperlukan saat mendidik anak.
Ke mana?
1. Museum Tekstil
Jl. Aipda KS Tubun No. 2 – 4, Jakarta No. Telp./Website: 021–5606613, www.museumtekstiljakarta.com
2. Rumah Batik Palbatu
Jl. Palbatu IV No. 17, Menteng Dalam, Tebet, Jakarta No. Telp./Website: 087888179080/0811191735, www.kampoengbatikpalbatu.com
3. Ibu Indra Tjahjani
Kursus privat membatik No. Telp./Website: 0811168398, www.mbatikyuuuk.com