Kurangi Risiko Kematian Mendadak Bayi
Banyak kasus kematian mendadak pada bayi atau sudden infant death syndrome (SIDS) yang terjadi saat tidur.
Ini cara meminimalisir risiko kematian mendadak pada bayi.
- Pastikan bayi tidur terlentang atau dengan punggung di belakang, jangan sampai telungkup ataupun miring.
- Usahakan anak tidur di boks atau ranjangnya sendiri agar tidak tertimpa tubuh Anda atau suami tanpa sengaja.
- Jaga kepala dan muka bayi agar tidak tertutup oleh selimut dan jaga agar bantal, mainan dan lainnya berada jauh dari jangkauannya.
- Pastikan lingkungan di sekitar bayi bebas rokok.(Penulis: Cheryl Pricilla Bensa/foto: dok. Feminagroup)
Baca juga: Menguak Misteri Kematian Mendadak Bayi