Pentingnya Tengkurap Bagi Bayi
Keterampilan untuk tengkurap memang sangat penting bagi bayi. Ini merupakan dasar bagi perkembangan berbagai keterampilan penting lain nantinya, termasuk duduk, merangkak, berdiri, dan berjalan.
Tapi, setiap anak memiliki waktu yang berbeda untuk menguasai keterampilan tertentu, begitu pula dengan tengkurap. Banyak bayi sudah mulai berguling dan tengkurap di usia 4 bulan, tapi ada juga yang belum. Tunggulah beberapa saat lagi, Ma. Tapi kalau Anda khawatir, tak ada salahnya berkonsultasi dengan dokter anak.
Nah, agar “tummy time”-nya terasa menyenangkan, coba, deh, saran berikut:
- Biarkan ia tengkurap di dada Anda sambil Anda mengajaknya bercanda.
- Usai ganti popok, biarkan ia tengkurap selama beberapa menit sambil Anda ajak ‘mengobrol’.
- Berikan mainan yang bisa berbunyi untuk ia raih. Geser ke samping mainan itu agar ia mengikuti dan memiringkan tubuh hingga berguling dan akhirnya tengkurap. Berikan mainan itu setelah ia tengkurap agar ia bisa asyik bermain tanpa menyadari posisinya.
Usahakan agar setidaknya ia tengkurap sekitar 30 menit dalam sehari. Tentu saja tidak perlu selama itu untuk satu kali tengkurap. Anda bisa membaginya menjadi beberapa kali selama rentang waktu yang lebih singkat. Jangan paksa ia melakukannya ketika rewel atau tak enak badan.