Gurita Pada Bayi, Perlukah?
Pada masa lalu, gurita sering digunakan orang tua untuk membebat perut bayi yang buncit agar cepat rata. Itu sebabnya mereka memasang gurita di perut bayi dan mengikatnya cukup erat.
Syukurlah kini banyak mama sudah paham mengapa dokter tak menyarankan penggunaan gurita. Gurita yang terikat dengan erat di sekeliling perut bayi justru dapat mengganggu pernapasan. Memang, tidak seperti orang dewasa yang bernapas melalui pernapasan dada, bayi masih lebih banyak bernapas menggunakan pernapasan perut.
Boleh dibilang, pusat aktivitas kehidupan bayi masih berlangsung di sekitar perutnya. Tak heran kalau tekanan kuat di perut yang buncit itu juga bisa menyebabkan bayi jadi mudah gumoh.
Tapi benarkah gurita sama sekali tidak diperlukan? Tunggu dulu! Gurita ternyata tetap perlu, Ma. Gurita dapat melindungi tali pusar bayi agar tidak bergesekan dengan pakaian atau dari gerakan-gerakan tangan bayi yang bisa menyenggol tali pusarnya sendiri.
Jadi, sampai tiba waktunya ia puput pusar, gurita bisa bermanfaat. Tapi tentu saja, perhatikan agar pemasangan gurita tidak terlalu ketat, ya!