Berurusan dengan toilet umum
Setelah lepas popok dan belajar toilet training, kini mungkin Anda menghadapi tantangan lain yang berbeda. Si kecil mungkin belum pintar memberitahu Anda kalau dia kebelet pipis. Jadi, ketika Anda membawanya berlari ke toilet umum terdekat dan mendapati betapa kotornya toilet itu, Anda tak sempat lagi berbalik dan mencari toilet lain. Inilah mungkin yang bisa Anda lakukan:
- Bawa tisu basah selalu. Jangan gunakan air di toilet itu untuk membersihkan si kecil karena belum tentu bersih.
- Bopong tubuh si kecil saat dia pipis, kalau permukaan toilet terlalu kotor untuk diduduki.
- Bersihkan tangan si kecil dengan air, lalu lap dengan tisu (atau gunakan hand sanitizer) setelah anak menyiram sendiri pipisnya. Anak usia ini biasanya memang ingin mencoba melakukan apa-apa sendiri.
- Sampaikan keluhan. Harus ada yang melaporkan keadaan kamar mandi itu kepada pengelola gedung/penanggung jawab toilet itu.
PAR 0108